Aesthetic Pondok Indah – Memilih perawatan di klinik gigi keluarga dengan dokter spesialis akan memberikan banyak keuntungan untuk Anda.
Sebab, kesehatan gigi dan mulut tidak hanya dapat meningkatkan rasa percaya diri, namun juga berperan penting untuk menunjang kesehatan tubuh.
Memilih dokter spesialis gigi merupakan kunci utama mendapatkan perawatan yang optimal.
Mengenal Perbedaan Klinik Dokter Spesialis Gigi dan Dokter Umum

Selama ini mungkin Anda hanya mengenal istilah dokter gigi sebagai profesi yang akan melayani semua permasalahan gigi dan mulut.
Faktanya, dokter gigi juga memiliki spesialisasi dengan peranan khusus dalam mengatasi kesehatan gigi dan mulut sesuai bidang keilmuan yang dikuasai.
Klinik gigi keluarga merupakan cabang perawatan gigi dengan layanan yang lebih komprehensif untuk pasien segala usia.
Tidak seperti kedokteran umum yang melayani pasien tertentu, dokter gigi keluarga akan memastikan setiap anggota keluarga menerima perawatan yang dibutuhkan.
Family dentistry sudah dibekali dengan keilmuan untuk menangani berbagai permasalahan gigi, mencakup pemeriksaan, pembersihan, hingga prosedur restoratif.
Untuk permasalahan yang kompleks, dokter gigi akan merujuk kepada dokter spesialis. Tidak semua permasalahan gigi bisa diselesaikan dokter gigi umum.
Berikut ini beberapa perbedaan antara dokter spesialis gigi dan umum yang harus Anda pahami:
Keterangan | Dokter Gigi Umum | Dokter Gigi Spesialis |
Pelayanan | Melakukan pelaksanaan pemeriksaan rutin dan membersihkan gigi secara teratur. | Jika mengalami permasalahan gigi yang lebih kompleks, maka menjadi pekerjaan dokter gigi spesialis. |
Jangkauan Layanan | Khusus untuk orang dewasa. | Melayani pasien segala umur sesuai kebutuhan perawatan. |
Peranan | Peranannya terbatas. | Memiliki peranan yang lebih banyak. |
Peranan Klinik Gigi Keluarga dengan Dokter Spesialis

Dokter spesialis gigi memulai pendidikan dokter gigi umum, kemudian memilih spesialisasi di bidang ilmu kedokteran gigi tertentu.
Secara umum terdapat delapan cabang spesialisasi ilmu kedokteran gigi dengan perbedaan masing-masing, seperti:
Spesialis Ortodonti
Klinik gigi keluarga dengan dokter spesialis ortodonti menjadi paling populer di masyarakat dengan tugas utama melakukan perawatan memperbaiki susunan gigi.
Ortodontis akan menyelaraskan profil wajah, gigi, dan rahang menggunakan kawat gigi serta clear aligner.
SpOrt memiliki peranan penting meningkatkan estetika dan fungsionalitas senyum pasien. Melalui pelurusan gigi dan penyelarasan rahang, kesehatan mulut dapat meningkat.
Spesialis Periodonsia
Klinik gigi terdekat dengan dokter spesialis periodonsia berfokus pada mengatasi masalah gusi.
Mereka memiliki keahlian menangani kondisi struktur pendukung gigi, seperti tulang, gusi dan jaringan ikat.
Anda bisa menjalani perawatan scaling, cangkok gusi, hingga pemasangan implan. Penyakit gusi menyebabkan gigi tanggal jika tidak ditangani dengan tepat.
Spesialis Konservasi Gigi
Sedangkan dokter spesialis konservasi gigi memiliki tugas menangani perawatan saluran atau saraf gigi. Perawatan tersebut akan menyelamatkan gigi dari pencabutan.
Selain itu, SpKG juga memiliki keahlian memasang mahkota gigi, melakukan perawatan untuk tujuan estetika, seperti veneer.
Kasus lebih kompleks lainnya dapat ditangani klinik gigi keluarga dengan dokter spesialis dengan melakukan bedah endodontik.
Spesialis Bedah Mulut
Spesialis bedah mulut merupakan spesialisasi gigi yang khusus menangani metode perawatan bedah mulut, wajah hingga rahang.
SpBM akan melakukan proses kompleks, contohnya pencabutan pada gigi bungsu, pemasangan implan gigi, hingga operasi rahang korektif.
Spesialis ini juga memiliki pengetahuan yang lebih luas pada bidang obat-obatan, sehingga mampu melakukan pembedahan yang lebih rumit.
Praktek dokter gigi bedah mulut ini juga akan menangani perawatan komprehensif, khusus bagi pasien yang membutuhkan perawatan mulut dan wajah.
Spesialis Prostodonsia
Klinik gigi dokter keluarga dengan dokter spesialis prostodonsia memiliki keahlian mengganti gigi yang hilang atau membuat tiruannya.
Spesialis gigi ini juga mampu menangani masalah estetika gigi, misalnya untuk pemasangan implan atau veneer.
Dokter spesialis ini berusaha meningkatkan estetika, fungsi hingga kenyamanan secara optimal untuk para pasien.
Pemasangan mahkota akan merekonstruksi seluruh mulut, kemudian dokter spesialis ini akan membantu mengembalikan kesehatan mulut serta senyuman yang lebih indah.
SpKGA atau Spesialis Kedokteran Gigi Anak
Dokter gigi terbaik Jakarta menyediakan SpKGA yang mengkhususkan diri memberikan perawatan gigi pada bayi, anak hingga remaja.
SpKGA memiliki pengetahuan yang luas mengenai perkembangan gigi anak serta kebutuhan mulut untuk pasien muda.
Dokter gigi anak akan menciptakan pengalaman perawatan gigi paling nyaman untuk anak-anak. SpKGA juga melakukan perawatan, pencegahan, serta intervensi dini.
Dokter gigi keluarga dengan dokter spesialis gigi anak ini juga menawarkan pemeriksaan gigi, pembersihan, sealant, serta praktik kebersihan mulut.
Spesialis Penyakit Mulut
Fokus dokter spesialis gigi mulut memiliki tanggung jawab untuk memberikan diagnosis dan pengelolaan penyakit pada daerah mulut dan maksilofasial.
SpPM menganalisis sampel jaringan, biopsi, hingga memeriksa lesi mulut demi menentukan sifat penyakit, contohnya kanker mulut dan kondisi patologis lainnya.
Klinik gigi keluarga dengan dokter spesialis ini memiliki peranan penting mendeteksi secara dini penyakit mulut, sehingga dapat memberi kontribusi terbaik.
Spesialis Radiologi Kedokteran Gigi
Klinik gigi estetika dengan spesialis radiologi mampu menganalisa pemeriksaan radiologi.
Penggunaan sinar X, CT Scan hingga MRI guna mengidentifikasi kondisi gigi dan wajah. Kelainan, infeksi, hingga patah tulang bisa dikenali.
Spesialis radiologi akan membantu menyusun rencana perawatan pasien dengan memberikan penilaian radiografi, sehingga hasil perawatan lebih optimal.
Tips Memilih Klinik Gigi Keluarga dengan Dokter Spesialis

Mengunjungi klinik gigi keluarga dengan dokter spesialis setahun sekali merupakan upaya mencegah permasalahan gigi.
Sebab jika kerusakan gigi terabaikan, maka infeksi akan mencapai ruang pulpa. berikut ini tips memilih klinik gigi keluarga terbaik:
Cek Kredensial Dokter Gigi
Pastikan dokter gigi pada klinik keluarga memiliki kredensial dengan lisensi resmi dan terdaftar. Cek nomor registrasi melalui website kki.go.id.
Pastikan juga dokter memiliki STR dan SIP untuk menjamin kelegalan dan menjamin profesionalitasnya.
Cek Review
Anda bisa mengecek review pasien yang telah menikmati layanan pada klinik gigi keluarga. Jika semakin baik, maka klinik bisa dipercaya.
Anda bisa menemukan testimoni pasien pada akun media sosial dan website klinik tersebut.
Harga dan Asuransi
Jangan segan-segan bertanya soal harga atau biaya perawatan sebelum memilih klinik gigi. Tanyakan juga apakah menerima asuransi.
Anda juga bisa membandingkan harga klinik gigi satu dengan lainnya untuk mendapatkan fasilitas dengan harga yang terbaik.
Fasilitas Lengkap
Klinik gigi keluarga yang berkualitas akan menyediakan fasilitas lengkap, termasuk cabut gigi, pemasangan kawat dan lainnya.
Memastikan bahwa klinik gigi menghadirkan fasilitas lengkap untuk menghindari masalah di kemudian hari. Selain itu, pastikan fasilitas memenuhi standar pemerintah.
Tempatnya Nyaman
Saat memilih klinik gigi, kenyamanan menjadi faktor pertimbangan utama. Faktor tersebut tercermin dari tempat yang bersih dan interaksi dengan dokter.
Klinik gigi keluarga dengan dokter spesialis akan memberikan banyak keuntungan bagi pasien. Sebab, Anda akan mendapatkan perawatan yang tepat.
FAQ
Apa Perbedaan Dokter Gigi Spesialis dan Umum?
Dokter gigi spesialis memiliki keahlian cukup banyak dan menangani permasalah yang lebih kompleks. Sedangkan dokter umum menangani masalah gigi umum.
Apa Saja Pelayanan Klinik Gigi Keluarga dengan Dokter Spesialis?
Klinik gigi keluarga yang memiliki dokter spesialis dapat menangani bedah mulut, radiologi, mengatasi permasalahan gusi dan banyak lagi.
Apa Saja Pertimbangan Memilih Dokter Spesialis Gigi?
Pertimbangkan faktor kenyamanan, kualitas dokter, harga, hingga fasilitasnya.